POSYANDU BALITA DI DESA LUMBU
POSYANDU BALITA DI DESA LUMBU
Puskesmas Kutowinangun-Selasa, 6 Juni 2023 dilaksanakan pemberian Imunisasi IPV 2 dan PCV di Posyandu Desa Lumbu oleh Bidan Desa Lumbu, Ibu Ratnasari, A.Md.Keb dan dokter Internship, dr. Irene Naomi Gultom. Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Desa Lumbu, Kecamatan Kutowinangun.
Imunisasi IPV 2 atau IPV (Inactivated Poliovirus Vaccine) dosis kedua merupakan imunisasi yang baru dimasukan ke dalam jadwal imunisasi rutin di tahun 2023 ini. Imunisasi IPV 2 mulai dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Kutowinangun mulai 6 Juni 2023. Imunisasi ini bermanfaat untuk meningkatkan perlindungan terhadap semua jenis virus polio sehingga dapat mencegah penyakit polio.
Pada kegiatan ini juga diberikan imunisasi PCV yang bermanfaat untuk mencegah pneumonia dan meningitis. Selain itu, bayi dan balita yang datang ke posyandu mendapatkan pemeriksaan tumbuh kembang anak yang meliputi pengukuran panjang badan/tinggi badan, berat badan, lingkar lengan atas dan lingkar kepala.
Kegiatan posyandu ini merupakan wujud pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan oleh kader kesehatan desa setempat yang difasilitasi oleh Petugas Kesehatan Puskesmas Kutowinangun dan memberikan kebermanfaatan kepada masyarakat setempat.